Dalam sambutannya, Teguh Wahyono menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan ini. Menurutnya, kegiatan ini merupakan salah satu respon UKSW sebagai perguruan tinggi dimana peruruan tinggi saat ini telah memasuki generasi ke tiga, entrepreneurial university.
Lebih lanjut dikatakan Teguh Wahyono, memasuki generasi ini perguruan tinggi tidak cukup hanya melakukan riset saja tetapi juga harus memikirkan bagaimana riset dapat bermanfaat bagi orang banyak, salah satunya dengan mengangkat riset untuk dikomersialisasikan.
“Terlebih saat ini UKSW masuk dalam 25 universitas dengan status klaster mandiri sehingga tidak cukup hanya melakukan penelitian saja, namun juga bagaimana riset bisa bermanfaat untuk masyarakat luas,” tegasnya.
Demonstrasi Software
Dalam seminar kemarin juga dikupas materi proses komersialisasi oleh Dr. Sri Sulandjari dan juga kriteria produk siap dikomersialisasikan dalam bidang pertanian, alat dan aplikasi perangkat lunak. Dr. Ir. Nugraheni Widyawati, M.P mengupas kriteria produk pertanian, Deddy Susilo, M.Eng mengupas kriteria produk alat dan Prof. Dr. Ir. Eko Sediyono, M.Kom berbagi tentang aplikasi perangkat lunak.
iDaun, software pengukur luas daun dan software Aplikasi Akuntansi menjadi dua produk yang didemonstrasikan dalam acara kemarin. Kedua software ini juga telah mendapatkan sertifikat hak cipta. Dr. Iwan Setyawan langsung berbagi tentang software karyanya iDaun seri terbaru. Software ini saat ini telah dipakai di Fakultas Pertanian dan Bisnis (FPB) UKSW. Sementara itu Saptadi Nugroho, M.Sc mendemonstrasikan software Aplikasi Akuntansi yang berguna untuk komputerisasi pencatatan keuangan dan penyusunan laporan keuangan bagi perusahaan dan lembaga pendidikan.
Seminar kemarin diikuti oleh puluhan peserta yang terdiri dari dosen, perwakilan dari Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA) dan juga Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di Salatiga. Sebagai informasi, di UKSW sampai dengan Oktober 2016 telah mendaftarkan 15 hak paten dan 105 hak cipta atas hasil karya intelektual para dosen yang prosesnya difasilitasi oleh Sentra HKI. Sentra HKI juga dapat memfasilitasi proses pendaftaran HKI bagi para dosen, mahasiswa, guru, siswa, pengusaha dan anggota masyarakat lainnya. (upk_bphl/foto:upk).
Sumber : Humas UKSW
0 comments:
Post a Comment
Silakan masukkan komentar Anda... Bebas kok :-)